Memperdalam Ilmu Hukum dan Managemen, Mahasiswa Bina Insan Lubuklinggau PKL di KPU Muratara

Muratara, Muratarabicara.com-Mahasiswa Universitas Bina Insan Kota Lubuklinggau melakukan Praktek Kerja Lapangan (PKL) di Kantor KPU Kabupaten Muratara. Mahasiswa Universitas Bina Insan Kota Lubuklinggau ini akan melaksanakan PKL kurung waktu 22 Januari hingga 22 Februari 2024. PKL ini dilakukan mahasiswa ini untuk memperdalam ilmu hukum dan Managemen.
Mahasiswa yang melaksanakan PKL tersebut berjumlah 3 orang. Rincinya Rebi Haryadi dengan program studi Hukum, Al Maliki program studi manajemen dan Juqi Rohmado program studi manajemen.
Kedatangan mahasiswa ini didampingi dosen pembimbing disambut langsung ketua KPU Muratara, Heriyanto dan komisioner KPU Aan Samudra, Jemi Haryanto, Putiha Rakhmaini, Yupran Abadi didampingi Sekretaris KPU, Samsiah, SH.MH dan kasubbag tekmas Busairi, Senin (22/1/2024).
Ketua KPU Muratara, Heriyanto, mengatakan kami dengan senang hati menerima mahasiswa dari Universitas Bina Insan Kota Lubuklinggau yang akan melaksanakan PKL di KPU Muratara. Dan ini merupakan wujud dari kerjasama antara lembaga.
“Kami dengan senang hati, KPU Muratara  menerima mahasiswa dari Universitas Bina Insan Kota Lubuklinggau untuk melaksanakan Praktek Kerja Lapangan (PKL) di KPU Muratara. Dan ini salah satu wujud dari kerja sama antar lembaga,”pungkasnya. (**)

Komentar