Warga Megang Sakti Ditemukan Tewas Mengapung Di Sungai Lakitan Muara Megang

 

Musi Rawas, Muratarabicara.com-Warga Desa Muara Megang, Kecamatan Megang Sakti, Kabupaten Musi Rawas mendadak heboh.

Pasalnya masyarakat menemukan mayat terapung tersangkut di kayu Sungai Lakitan, Desa Muara Megang, Kecamatan Megang Sakti, Kabupaten Musi Rawas, Kamis (26/12/2024) sekitar pukul 07.00 wib.

Jenasah ditemukan masyarakat yang bernama Jufri dan Dedi Suryanto saat pulang dari kebun.

Belakangan diketahui jenasah bernama Dedi Irawan (34) warga Desa Jajaran Baru II, Kecamatan Megang Sakti, Kabupaten Musi Rawas.

Kapolres Musi Rawas, AKBP Andi Supriadi, SH.S.ik.MH melalui Kapolsek Megang Sakti, AKP Hendri, membenarkan penemuan mayat tersebut.

Belakangan diketahui mayat yang ditemukan mengapung di sungai Lakitan Desa Muara Megang tersebut yakni Dedi Irawan (34) warga Desa Jajaran Baru II Kecamatan Megang Sakti Kabupaten Musi Rawas.

Dikatakan Kapolsek mayat ditemukan oleh saksi Jufri dengan Dedi Suyanto saat pulang dari kebun menunggu durian dengan menggunakan perahu.

Melihat ada mayat mengapung tersangkut di kayu kedua saksi pulang dan melaporkan kejadian tersebut kepada Kepala Dusun Fauzi.

Selanjutnya Fauzi melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Megang Sakti. Kemudian anggota Polsek Megang Sakti berkordinasi dengan Sat Reskrim Polres Musi Rawas dan langsung mendatangi TKP.

Selanjutnya mengevakuasi mayat dan di bawa ke Puskesmas Megang Sakti.

Dijelaskan Kapolsek saat di temukan mayat dalam posisi mengapung dan tersangkut di kayu dan pada saat di temukan mayat hanya menggunakan celana dalam warna coklat.
Dari Pemeriksaan tubuh Bagian Luar oleh tidak di temukan bekas luka baik benda tajam maupun bekas luka benda tumpul. (**)

Komentar