167 Kades Terima SK Pengukuhan Perpanjangan Jabatan

 

Musi Rawas, Muratarabicara.com-Sebanyak 167 Kepala Desa (Kades) dalam wilayah Kabupaten Musi Rawas (Mura) menerima Surat Keputusan (SK) perpanjangan jabatan.

Rincinya 108 perpanjangan Pj Kades PAW untuk periode 2021-2027 dan 59 Kades untuk periode 2024-2029. Setelah dilakukan penyerahan SK, dilakukan pelantikan pengurus DPC Apdesi Kabupaten Mura.

Penyerahan SK perpanjangan jabatan ditandai dengan penandatanganan berita acara yang dilakukan, Bupati Mura, Hj Ratna Machmud, perwakilan Kades Muara Rengas, Yudi Suarsa. Begitu juga dengan pelantikan pengurus DPC apdesi Mura di hadiri Bupati Mura, Hj Ratna Machmud.

Diwaktu yang bersamaan dilakukan penyerahan SK perpanjangan masa jabatan Ketua TP PKK Kabupaten Mura dan Kecamatan.

Kedua kegiatan tersebut dipusatkan di pendopoan rumah dinas Bupati Mura, Rabu (17/7/2024).

Hadir di kedua kegiatan tersebut yakni Asisten Pemkesrah Musi Rawas. Kapolres Musi Rawas, AKBP Andi Supriadi, S.ik.MH,Kodim 0406 MLM, Kepala kejaksaan Negeri MLM, Sekda Mura diwakili Asisten Adm&Keuangan, para Staf Ahli Bupati, Kepala OPD Pemkab Mura, Kabag Tapem & Kerjasama,Kabag Kesra, Kabag Hukum, Sekjen DPP APDESI,Kepala Desa se-Kabupaten Mura,Ketua TP-PKK se-Kabupaten Mura.

 

Bupati Musi Rawas, Hj Ratna Machmud, menjelaskan perpanjangan Pj kades PAW sebanyak 108 orang, untuk periode 2021-2027.
Perpanjangan Kades sebanyak 59 orang periode 24-29.

Saya selaku Bupati Musi Rawas mengucapkan selamat kepada kades dan ketua TP-PKK yang telah dikukuhkan, semoga kepercayaan ini dapat diemban sebaik-baiknya, fokuskan pada pembangunan, membawa wajah serta pemikiran yang aktual dan bermanfaat bagi masyarakat, juga ketua TP-PKK harus mendukung dengan tugas mendampingi suami sebagai kepala desa.

Bupati berpesan implementasikan 10 program kerja PKK. Kemudian program pembagian 10jt bendera pada hari ini program pemerintah bertujuan untuk mempersatukan rakyat Indonesia melalui simbol Bendera Merah Putih. Sekali lagi diucapkan Selamat bekerja semoga dimudahkan dalam mengemban amanah, semoga Allah SWT senantiasa melindungi kita. (**)

Komentar